Resep Makanan: RESEP KUE KACANG MEDE


RESEP KUE KACANG MEDE

Bahan:

  1. 100 gram margarin
  2. 150 gram gula halus
  3. 1 butir telur
  4. 30 gram susu bubuk
  5. 250 gram tepung terigu
  6. ½ sdt soda kue
  7. 100 gram kacang mede, haluskan dengan blender
  8. 50 gram gula pasir
  9. 1 sdt kayu manis bubuk

Cara Membuat:


  1. Kocok margarin, gula halus, dan telur sampai tercampur rata. Tambahkan susu, tepung terigu, soda kue, dan kacang mede secara bergantian aduk rata. Masukkan ke dalam lemari pendingin. Diamkan selam 15 menit, lalu keluarkan.
  2. Pipihkan adona ½ cm, lalu cetak menggunakan cetakan berbentuk bintang. Letakkan di atas loyang yang sudah diolesi margarin. Beri campuran gula pasir dan kayu manis bubuk diatasnya.
  3. Panggang kue dalam oven yang bersuhu 140 C selama 30 menit. Keluarkan dan dinginkan. Simpan di dalam stoples kedap udara.

Hasil 525 gram


0 Comment for "Resep Makanan: RESEP KUE KACANG MEDE"

Back To Top