Aneka Makanan Indonesia: RESEP MASAKAN SRAWBERRY COOKIES



RESEP MASAKAN SRAWBERRY COOKIES


Bahan:

150 gram mentega

100 gram gula halus

½ sendok teh garam

½ sendok teh vanilla

1 butir kuning telur

50 gram kacang mete panggang, tumbuk halus


Bahan yang dicampur dan diayak jadi satu:

200 gram terigu

50 gram susu bubuk fullcream

25 gram tepung maizena

½ sendok teh baking powder


Bahan Isi:

Selai stroberi, siap pakai secukupnya


Cara Membuat Resep Kue Strawberry Cookies:

  1. Kocok mentega, gula, garam dan vanilla hingga putih. Masaukkan kuning telur, kocok rata.Tambahkan kacang mete halus dan campuran terigu, aduk rata hingga jadi adonan
  2. Pulung adonan bulat-bulat, tekan ke dalam bagian tengahnya untuk isi letakkan diatas loyang yang telah dialasi kertas parchment
  3. Oven 152 C, 15 menit. Angkat dan dinginkan
  4. Setelah itu, isi bagian tengahnya dengan selai stroberi. Oven kembali hingga kue matang dan kering ± 15 menit, angkat
  5. Hidangkan atau simpan dalam stoples kedap udara

Hasil 600 gram


0 Comment for "Aneka Makanan Indonesia: RESEP MASAKAN SRAWBERRY COOKIES"

Back To Top