Nasi Bogana

Bahan :

1 ekor ayam, potong 4 bagian
1,5 liter santan kental dari 2 butir kelapa
1,5 liter santan encer dari 2 butir kelapa
5 lembar daun salam
3 batang serai, memarkan
3 ruas jari lengkuas, memarkan
500 gram beras, cuci bersih
Garam dan gula pasir secukupnya


Bumbu dihaluskan:

4 siung bawang putih
6 buah bawang merah
2 ruas jari kunyit
1 sendok teh ketumbar bubuk
½ sendok teh lada bubuk


Bahan Pelengkap:

Kering tempe
Sambal goreng ati
Dendeng, iris-iris
Telur rebus


Cara Membuat Nasi Bogana:

Tumis bumbu halus, hingga harum. Masukkan ayam, beri santan encer, salam, serai, lengkuas, garam, dan gula.
Masak hingga ayam matang. Masukkan santan kental. Masak terus hingga airnya mengental
Ayam diangkat dan disuir, sedangkan kuahnya diggunakan untuk membuat nasi.
Masak beras dengan 750 ml kuah ayam hingga kuah meresap. Kukus hingga matang.
Sajikan nasi bogana selagi hangat dengan ayam suir dan pelengkap
Labels: Hidangan Nasi

Thanks for reading Nasi Bogana. Share kepada temanmu jika kamu rasa ini bermanfaat...!

0 Comment for "Nasi Bogana"

Back To Top