RESEP MASAKAN SARAK TERONG
Bahan:
- 4 buah terong, potong kasar
- 1 batang serai
- 50 gram ebi, haluskan
- 2 sendok makan selai kacang
- 750 cc santan dari 1 butir kelapa
- Minyak secukupnya untuk menumis
Bumbu yang dihaluskan:
- 5 buah cabai merah
- 3 siung bawang putih
- ½ ruas jari lengkuas
- 1 sendok teh ketumbar
- ¼ sendok teh jinten
- 1 ruas jari kunyit
- Garam secukupnya
Cara Membuat Resep Masakan Sarak Terong:
- Tumis bumbu yang dihaluskan bersama serai, ebi, sampai harum.
- Masukkan terong, santan. Masak sampai santan tinggal setengah, beri selai kacang, aduk rata.
- Angkat dari api dan siap dihidangkan.
0 Comment for "Kuliner Indonesia: RESEP MASAKAN SARAK TERONG"