Kuliner Unik: RESEP MASAKAN BUBUR SRINTIL


RESEP MASAKAN BUBUR SRINTIL

Bahan:

  1. 150 gram tepung beras
  2. ¼ sendok teh garam
  3. Air hangat secukupnya

Bubur:

  1. 600 ml air
  2. 4 lembar daun pandan
  3. ½ sendok teh garam
  4. 200 gram gula merah
  5. 25 gram gula pasir
  6. 25 gram tepung beras cicampur atau dilarutkan dengan 200 ml air

Saus Santan (dimasak):

  1. 200 ml santan dari ½ butir kelapa
  2. ½ sendok teh garam
  3. 3 lembar daun pandan

Cara Membuat Resep Masakan bubur Srintil:


  1. Campur tepung beras, garam dan sedikit air hangat. Uleni sampai bisa dibentuk.
  2. Bentuk bulatan kecil sebesar kelereng.
  3. Didihkan 600 ml air. Masukkan kelereng, masak sampai mengapung. Angkat. Siram air dingin supaya tidak lengket
  4. Air perebus diberi pandan, garam, gula. Masak, saring.
  5. Masukkan campuran tepung beras. Aduk-aduk. Masukkan kelereng srintil.
  6. Sajikan dengan saus santan.

Untuk 6 Orang


0 Comment for "Kuliner Unik: RESEP MASAKAN BUBUR SRINTIL"

Back To Top