RESEP MASAKAN BAKSO SAPI TUMIS BROKOLI
Bahan:
- 400 gram daging sukiyaki
- ½ sdm kecap inggris
- 2 sdm minyak untuk menumis
- 5 butir bawang merah, iris tipis
- 4 buah bakso sapi, iris tipis
- 3 siung bawang putih, iris tipis
- 300 gram brokoli
- 100 gram taoge
- ½ buah paprika merah, iris tipis memanjang
- 100 ml air matang
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm soyu sauce
- ½ sdt garam
- 1 sdm gula pasir
- ½ sdt prnyedap jika suka
Cara Membuat Resep Masakan Bakso Sapi Tumis Brokoli:
- Campur daging sukiyaki dengan kecap inggris, diamkan selama 1 jam. Panaskan minyak. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum.
- Masukkan daging sukiyaki dan irisan bakso, aduk-aduk dan masak sampai setengah matang. Masukkan brokoli, tauge dan paprika. Aduk rata.
- Tambahkan air, kemudian saus tiram, soyu sauce, garam, gula pasir dan penyedap rasa. Aduk rata. Masak sampai semua bahan matang. Angkat.
Untuk 4 Porsi
0 Comment for "Masakan Kuliner: RESEP MASAKAN BAKSO SAPI TUMIS BROKOLI"